Home » , , » Persiapkan UN, Aksel Efektifkan Pengayaan dan Try Out

Persiapkan UN, Aksel Efektifkan Pengayaan dan Try Out

Written By Unknown on Rabu, 07 November 2012 | 19.13.00




Pihak kelas Akselerasi SMA Negeri 2 Parepare terus memaksimalkan pesiapan siswa-siswinya yang tidak lama lagi akan mengikuti ujian nasional. Pihak penanggung jawab Kelas Akselerasi SMA Negeri 2Parepare, M. Yunus,S.Pd secara tersirat menyampaikan, saat ini seluruh peserta UN dari kelas Akselerasi telah   difokuskan menjalani kegiatan pengayaan disekolah yang terjadwalkan setiap harinya dari Senin hingga Sabtu.
Berbicara mengenai persiapan siswa(i) kelas Akselerasi menghadapi UN, Yunus merasa optimis hasil maksimal kelulusan 100 persen akan mampu terealisasi. Pasalnya, begitu rajin dan tertibnya peserta UN mengikuti pengaayaan. Guna lebih memaksimalkan periapan menghadapi UN nanti, Ia juga berharap para orang tua murid turut proaktif menunjang program sekolah serta melakukan    pengawasan disaat anak dididik berada diluar lingkungan sekolah. ”Dukungan orang tua siswa juga sangat penting selain telah dimaksimalkann ya kegiatan pengayaan sehingga target kelulusan peserta UN 100 persen dapat berjalan dengan mulus,”ujar Yunus.
Sementara itu, pelaksanaan Try Out menjelang UN juga telah berlangsung saat ini. Beberapa guru mata pelajaran gencar merancang kegiatan TryOut persiapan UN tahun ini. “Semoga melalui Try Out tersebut, siswa mampu lebih memacu diri menyambut pelaksanaan UN kedepannya” Ujar beberapa guru mata Pelajaran.(NUVV/27/10)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. WEBSITE RESMI AKSELERASI SMA NEGERI 2 PAREPARE - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger